CARA EDITING DAN STABILIZER VIDEO DENGAN WONDERSHARE FILMORA

Simitweblog---Cara stabilizer video dengan filmora, Kita sering melihat hasil pengambilan gambar video yang kita lakukan goyang-goyang tidak stabil, untuk menstabilkannya agar tidak goyang unduh aplikasi stabilizer video di situs Filmora


KUNJUNGI SITUSNYA DI SINI : filmora.wondershare.net

Pertama-tama silakan anda download aplikasinya, dengan mengklik tombol Free Download yang berwarna hitam.

SelaJutnya silakan instal aplikasinya hingga selesai.

Selanjutnya buka aplikasi Wondershare Filmora, hingga kita memasuki halaman beranda seperti ini :


Selanjutnya silakan anda coba-coba melakukan editing Video anda dengan mengikuti langkah-langkah yang diberikan, coba semua menu dan toolbar yang tersedia.

Demikian cara editing dan stabilizer video dengan wondershare filmora. selamat mencoba semoga sukses.

CARA MUDAH EDIT VIDEO YOU TUBE DENGAN KINEMASTER TERBARU

Simitweblog---- sahabat Informasi, Manajemen dan teknologi komputer, seperti kita ketahui, Kinemaster merupakan salah satu aplikasi terpopuler saat ini, aplikasi editing video yang mudah dan cepat bagi para pengguna Android terutama bagi para Youtuber untuk mengedit Video yang akan di Upload di channel nya. Kinemaster sangat praktis dan murah, karena dengan handphone Android Anda bisa edit Video sesuka hati, dari pada Anda harus membeli PC yang harganya sangat mahal dan tentunya tidak praktis untuk dibawa kemana-mana.

KineMaster adalah aplikasi dan alat penyunting video yang menggabungkan antarmuka berdesain indah dengan pengalaman pengguna yang luar biasa plus berbagai fitur kuat sehingga Anda dapat membuat video persis seperti yang Anda inginkan.

Penggunaan KineMaster sangat sederhana: cukup pilih konten yang ingin ditambahkan ke video dalam urutan yang Anda mau, lalu tambahkan judulnya untuk komposisi akhir. Setelah ini, Anda dapat memilih tema keseluruhan untuk video, yang juga akan menambah pengenalan video. Hanya itu saja yang harus Anda lakukan... tetapi tentu saja Anda juga dapat menyuntingnya lebih lanjut jika mau.

Meskipun sedikit lebih rumit, di KineMaster Anda dapat menyunting video langsung dari timeline. Dengan demikian Anda dapat menambahkan berbagai jenis transisi antarfragmen video (baik foto atau video), dan bahkan menambahkan blok teks atau subjudul.

Setelah selesai penyuntingan, Anda dapat menyimpan hasil karya Anda langsung ke peranti Anda dalam kualitas yang berbeda. Dan, tentu saja, Anda juga dapat mengunggahnya langsung ke akun Facebook atau YouTube Anda.

Sebelum ke tahap tutorial pastikan Anda telah menginstal aplikasi Kinemaster Pro, Anda bisa mendownload Kinemaster Pro versi paling baru dengan gratis di situs Simitweblog ini dengan mengklik tombol download berikut.

Unduh Kinemaster versi terbaru di sini !! atau Unduh via Playstore di Android.


Berikut langkah-langkah awal pertama kali membuka Aplikasi KineMaster :

1. Masuk lewat hp  android dengan mengklik KineMaster yang sudah terinstal.



 Hingga masuk di antar muka Editing KineMaster.


Untuk membuat editing Video baru, silakan klik tombol buat baru. Selanjutnya nanti kita tinggal memasukan video yang sudah kita siapkan untuk di edit.





5 Emulator Android Terbaik Yang Ringan Digunakan di PC dan Laptop

Simitweblog---Sahabat teknologi digital milenial sekalian, Android sebagai salah satu operating system ponsel pintar begitu banyak digemari karena penggunaannya yang simpel, dan tersedia di mayoritas produk-produk ponsel pintar. Mulai dari ponsel kelas pintar kelas entry level hingga kelas premium. Satu-satunya pesaing Android sebagai operating system ponsel pintar hanyalah iOS milik vendor Apple.

Banyak aplikasi-aplikasi software komputer juga turut dihadirkan untuk operating system Android. Hal ini tentunya semakin menambah kepopulerannya. Begitu juga sebaliknya, kini banyak juga para developer program yang mengembangkan emulator android. Ya emulator sendiri merupakan sebuah software yang dibuat untuk menjalankan aplikasi yang berbeda peruntukan operating systemnya. Emulator android artinya sebuah software yang dibuat untuk menjalankan aplikasi android di PC atau laptop.

Dengan adanya emulator ini tentunya pengguna aplikasi akan memiliki pengalaman yang lebih memuaskan khususnya dalam hal tampilan. Jika hanya menggunakan HP tentunya tampilannya hanya berkisar antara 6 inci, namun ketika sudah dijalankan di PC atau laptop maka tampilan aplikasinya bisa lebih besar. Ketika kita menggunakan PC atau laptop dengan spesifikasi gaming tentunya dengan adanya emulator dapat meminimalisir terjadinya lag. Selain itu, dengan semakin trennya pembuatan vlog maka adanya emulator ini tentunya sangat membantu bagi youtuber content creator untuk membuat karya video yang lebih maksimal.

Inilah 5 Emulator Android Terbaik dan yang ringan yang wajib kalian ketahui yaitu :

1. MEmu

2. Leapdroid

3. Genymotion

4. Remix OS Player

5. Droid4X


Emulator android yang ada sekarang tentunya juga beragam. Mulai dari yang memiliki fitur lengkap dan berat untuk dijalankan, hingga emulator android yang ringan yang bisa dijalankan pada PC atau laptop dengan spesifikasi standar.

Nah, disini terdapat 5 emulator android terbaik yang ringan digunakan di PC dan laptop. Berikut adalah 5 emulator android terbaik yang bisa menjadi alternatif pilihan kamu untuk menjalankan aplikasi android di PC dan laptop.


1. MEmu

emulator android terbaik memu

MEmu merupakan emulator android yang dibuat oleh perusahaan Microvirt Co asal Shanghai Cina. Banyak pengguna yang mengklaim bahwa MEmu merupakan emulator android terbaik yang cukup ringan untuk dijalankan. Selain itu MEmu juga mampu menjalankan aplikasi android dengan optimal. Emulator MEmu tidak terlalu memakan porsi RAM yang besar. MEmu tergolong nyaman untuk digunakan bermain game-game android.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator MEmu dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows Vista / 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel / AMD

RAM : 2 GB

Ruang Kosong Harddisk : 5 GB

Keunggulan MEmu

Terdapat beberapa keunggulan MEmu yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Aman dari virus ( sudah diakui oleh banyak perusahaan antivirus seperti Norton, McAfee dan ESET ).

Support dengan versi android terupdate saat ini.

Tidak terlalu memakan jumlah RAM yang besar.

Support dengan chipset AMD dan Nvidia.

Cocok untuk gamer mobile android.


2. Leapdroid

emulator android terbaik leapdroid

Leapdroid merupakan emulator android yang dibuat oleh duo Huan Ren dan Huihong Lo. Leapdroid memiliki tampilan yang simpel sehingga cukup smooth untuk dijalankan. Sayangnya, Leapdroid hanya bisa mendukung versi Android 4.4 Kitkat. Hal ini dikarenakan duo pendiri lebih memilih untuk bergabung dengan Google dan menghentikan pengembangan emulator Leapdroid. Bagi pengguna yang memiliki PC dengan spesifikasi low-end dapat menjadikan Leapdroid sebagai alternatif emulator android.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Leapdroid dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Dual Core CPU

RAM : 2 GB

Ruang Kosong Harddisk : 2 GB

Keunggulan Leapdroid

Terdapat beberapa keunggulan Leapdroid yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Tampilan sederhana dan simpel sehingga mudah untuk dijalankan.

Tidak membebani kinerja RAM dan CPU.

Cocok untuk PC dengan spesifikasi low-end.


3. Genymotion


Genymotion mungkin merupakan emulator Android teringan yang cocok buat kamu para developer aplikasi. Pasalnya, kamu dapat menguji aplikasi atau game pada berbagai perangkat tanpa benar-benar dituntut untuk memiliki perangkat tersebut. Kamu juga dapat mengkonfigurasi emulator untuk berjalan dengan berbagai versi Android sesuai dengan kebutuhan kamu. Misalnya, kamu dapat menjalankan Nexus One dengan Android 4.2 Jellybean atau Nexus 6 dengan Android 6.0 Marshmallow.

Genymotion merupakan emulator android yang menggunakan basis virtualbox. Secara umum Genymotion jauh lebih ringan jika dibandingkan dengan emulator bawaan android yaitu Android Studio. Genymotion juga dilengkapi dengan fitur OpenGL dan cukup responsif ketika dijalankan pada PC. Genymotion sendiri terdiri dari dua versi, versi gratis dan berbayar. Perbedaan kedua versi ini tentunya terletak pada fitur-fitur yang diberikan. Versi berbayar memiliki lebih banyak fitur unggulan, namun meskipun begitu Genymotion versi gratis sudah cukup ringan dan nyaman untuk dijalankan.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Genymotion dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel / AMD

RAM : 2-8 GB

Ruang Kosong Harddisk : 4 GB

Keunggulan Genymotion

Terdapat beberapa keunggulan Genymotion yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Pre-rooted, bisa digunakan untuk install aplikasi yang membutuhkan akses root.

Integrasi dengan eclipse, memudahkan developer aplkasi untuk mencoba aplikasi buatannya.

Dapat melakukan setting lokasi koordinat GPS dan level baterai.


4. Remix OS Player

Remix OS Player merupakan emulator android yang dibuat oleh perusahaan Jide Technology. Remix OS Player secara khusus ditujukan untuk menjalankan aplikasi-aplikasi gaming. Pada saat peluncurannya Remix OS sudah menggunakan Android Marshmallow, sedangkan pesaingnya seperti Bluestack masih menggunakan Android Lollipop dan Nox dengan Android Kitkat. Remix OS Player dapat digunakan untuk menjalankan beberapa aplikasi android secara bersamaan pada waktu yang sama. Selain itu pengguna juga dapat melakukan pengaturan sistem kontrol keyboard.


Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Remix OS Player dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel Core i5 / i7

RAM : 4 GB

Ruang Kosong Harddisk : 8 GB

Keunggulan Remix OS Player

Terdapat beberapa keunggulan Remix OS Player yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Memiliki tampilan yang mirip dengan OS Windows 10

Fitur lengkap mulai dari PlayStore hingga File Explorer

Support dengan versi android terupdate saat ini.

Dapat digunakan untuk multi-tasking dengan pembagian aplikasi pada layar secara side by side.


5. Droid4X

emulator android terbaik droid4x

Droid4X merupakan emulator android yang lebih memfokuskan pada kualitas performa yang dihasilkan. Seperti kebanyakan emulator lainnya, Droid4X juga support dengan game controller. Pengguna dapat menjadikan ponsel pintarnya sebagai controller dan tampilannya berada pada layar PC atau laptop. Selain kompatibel dengan sistem operasi windows, Droid4X juga dapat digunakan pada platform Mac. Sayangnya, emulator ini sudah tidak melakukan update pembaruan lagi sejak 28 Maret 2016 dengan versi Android terakhir adalah JellyBean.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Droid4X dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows XP SP3 / 7 / 8 / 10

Prosesor : Dual Core Intel / AMD

RAM : 1.5 GB

Ruang Kosong Harddisk : 1.5 GB

Keunggulan Droid4X

Terdapat beberapa keunggulan Droid4X yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Mendapatkan predikat rendering grafis terbaik.

Mampu menjalankan file APK dengan langsung drag and drop.

Support dengan controller gaming.

Mudah dijalankan dengan pengaturan yang simpel.

Cocok untuk berbagai macam game.

Nah, itulah lima emulator android terbaik saat ini yang ringan untuk dijalankan di PC maupun laptop. Kamu bisa memilih emulator android mana yang akan kamu pakai sesuai dengan spesifikasi PC kamu agar tetap dapat berjalan dengan smooth tanpa lag. terimakasih, semoga sukses selalu.


INILAH TIPS DAN TRIK BERMAIN WORLD OF WARSHIPS TERBARU

Simitweblog----Tips danTrik Bermain World of Warships. World of Warships menawarkan sebuah peperangan antar kapal laut, jangan heran kalau mereka berjalan jauh lebih lambat dibandingkan dengan PERANG VERSI tank!, di GAME ini Pergerakan dan cara menentukan posisi yang baik merupakan strategi yang mutlak dibutuhkan. 



Game ini berlatarkan perang dunia pertama dan kedua dan didominasi oleh kapal-kapal asal Amerika Serikat dan Jepang. Ada pilihan kapal Rusia dan Inggris, namun Anda harus membelinya menggunakan akun premium dan harganya tergolong tinggi. Pada update terakhir, Kapal dari Inggris dihapus dari daftar dan mengapa hal tersebut dilakukan pihak Wargaming.net  banyak yang belum mengetahuinya.

Baca juga Kapal dari Inggris dihapus dari daftar game World of Warships !! 


Diawal permainan Anda akan ditawarkan dua buah cruiser yang masing-masing dari Amerika Serikat dan Jepang. Sebagai info cruiser adalah sebuah kapal perang kecil dan cepat yang menurut kami mempunyai balance paling baik dari tipe kapal lainnya baik dari damage yang diberikan, handling, maupun ketahanan fisik. Layaknya game Windows pada umumnya Anda dapat mengendalikan kapal Anda dengan tombol W,A,S,D dan memilih jenis ammo Anda dengan fungsi tombol 1,2,3.

Pada World of Warships terdapat dua mode perang yaitu Co-Op Battle dan Random Battle. Pada mode Co-Op Battle Anda bersama pemain lainnya akan melawan sekumpulan AI dengan kapal yang juga sudah disesuaikan tingkatannya dengan Anda. Jika Anda baru memainkan game ini, kami menyarankan sebaiknya Anda banyak bermain pada mode ini untuk mempelajari game ini lebih dalam. Pada mode Random Battle, Anda akan melawan pemain online lainnya, mode matchmaking yang disediakan Wargaming.net adalah otomatis, sehingga Anda tidak akan dapat memilih server maupun room layaknya game Titanfall.

Battle akan dimulai pada posisi masing-masing tim yang berhadapan namun masih jauh di depan, Nah ini adalah keputusan penting pertama Anda untuk maju dengan agrresif atau tidak, malah mungkin Anda bisa bersembunyi dibalik pulau-pulau yang tersebar di area perang. Jika Anda memilih maju dengan agresif sebaiknya Anda mengajak satu teman untuk pergi bersama Anda, karena pastinya Anda tidak akan mau berakhir dikeroyok oleh kapal-kapal musuh dan terpaksa mengakhiri game Anda dengan cepat.

Berikut simitweblog sajikan tips, trik dan juga strategi bermain World of Warships agar dapat bertahan lama dalam permainan.

Untuk bermain baik dalam Game besar World of Warships ini, tentu saja anda harus memahami hal-hal dasar awal permulaan bermain game ini.

Langkah pertama tentu saja kita harus download terlebih dahulu, baik untuk versi Android maupun untuk versi Personal Computernya. 


Download Game World of Warships Blitz di sini !!
 


Kuasai Kontrol Dasar

 
Fitur chat yang ada di bagian sebelah kiri sangat bermanfaat untuk menyapa pemain lainnya, meminta bantuan atau membahas strategi kemana langkah selanjutnya. Pelajari kontrol dasar yang telah disajikan melalui gambar diatas terlebih dulu agar dapat menguasai medan pertempuran.

Battle akan dimulai pada posisi masing-masing tim yang berhadapan namun masih jauh di depan, Nah ini adalah keputusan penting pertama Anda untuk maju dengan agrresif atau tidak, malah mungkin Anda bisa bersembunyi dibalik pulau-pulau yang tersebar di area perang. Jika Anda memilih maju dengan agresif sebaiknya Anda mengajak satu teman untuk pergi bersama Anda, karena pastinya Anda tidak akan mau berakhir dikeroyok oleh kapal-kapal musuh dan terpaksa mengakhiri game Anda dengan cepat.


Terus Bergerak, Walau Lambat!


Perbedaan yang paling mencolok diantara World of Warships dengan World of Tanks adalah kapal perang yang ada di World of Warships selalu bergerak, terus menerus. Jika kapal perang anda berdiam diri disatu tempat, dan ditemukan musuh maka anda akan menjadi target bulan-bulanan kapal musuh, jadi jangan pernah berhenti bergerak.



Tips sebagai pemain baru, jangan mengambil tindakan gegabah untuk maju sendirian. Tetap bersama dalam kelompok atau tetap di jalur belakang kapan teman lainnya jika anda memang baru mengenal permainan ini untuk pertama kali. Perhatikan apa yang dilakukan kapal lainnya dan bantu mereka semampu yang anda bisa.


Tetap Bersama dan Ikuti Pemimpin!

Berpergian sendiri sangat tidak dianjurkan. Tetap bersama dengan tim, mainkan strategi yang baik dengan kawan-kawan satu tim dan dengarkan perintah atau rencana strategi dengan baik. Koordinasi yang bagus akan membawa anda dan tim ke dalam kemenangan. Untuk pemula sangat dianjurkan untuk tidak memilih kelas kapal Destroyer karena kelas tersebut banyak berhadapan dengan garis depan.


Perhatikan Arah Menghadap Kapal


Penting di lakukan dengan konsisten bahwa kita perlu memperhatikan kemana arah kapal anda menghadap, jika anda salah menghadapkan kapal, bisa-bisa anda tidak memiliki Firepower yang cukup untuk menembak kapal musuh. Jika anda menghadapkan kapal ke arah kapal musuh sebelum menembak, anda akan memiliki Firepower yang cukup. Posisi hadap kapal ini dan kesiapan Firepower dapat dilihat dalam indikator layar kapal.


Lihat Kemana Kapal Pergi!

Kapal yang anda kemudikan membutuhkan waktu untuk melakukan akselerasi, berbelok, dan berhenti. Mereka tidak dapat berbelok terlalu tajam atau melakukan akselerasi secepat yang tank lakukan. Anda harus melihat dengan jeli kemana arah kapal yang anda kemudikan dan bukan dimana kapal anda sedang berada.


Gunakan Reverse untuk Memposisikan Kapal, Bukan untuk Menghindar!

Anda bisa menggunakan reverse untuk kapal yang anda kemudikan. Ability ini sangat cocok digunakan untuk memposisikan kapal ketimbang menghindar, karena anda tidak dapat berjalan dengan cepat dengan ability ini. Namun sangat berguna untuk berbalik arah ke belakang.

Hal yang perlu diperhatikan benar, tipe-tipe kapal yang dipergunakan juga sangat berpengaruh terhadap strategi dan gaya permain Anda, karena pastinya Anda tidak akan mampu mengendap-endap menggunakan sebuah Airplane Carrier atau Battleship karena kecepatan dan kemampuan manuvernya yang tidak sebaik Cruiser dan Destroyer. Masing-masing kapal juga mempunyai skill dan keunikan masing-masing. Penulis menggunakan kapal Destroyer yang merupakan kapal favorit penulis karena kelincahan maneuver dan kemampuannya menembakkan torpedo dengan cepat.

Hal sangat perlu  diingat juga dalam game ini adalah gam ini merupakan game free-to-play, Walaupun Wargaming tetap harus menyediakan fasilitas premium, namun jangan aggap dengan mengeluarkan banyak uang Anda bisa dengan mudah menjadi “Dewa” dan menjadi "Legend" di game ini, karena menurut penulis Wargaming.net berhasil meracik sistem game ini dengan baik, menjadikan skill adalah yang paling utama dalam permainan game ini.

Demikian ulasan tips dan trik bermain GameWorld of Warships terbaru dari Simitweblog, semoga bermanfaat. terimakasih sudah berkunjung di blog ini.

MENGENAL MACAM-MACAM SISTEM OPERASI (OPERATING SYSTEM) WINDOWS

Simitweblog---Mengenal macam-macam sistem operasi (operating system) dari windows, baik windows versi lama maupun windows versi terbaru sekarang. Pertanyaan pertama yang timbul dipikiran kita sebagai pemula belajar komputer, apakah yang dimaksud dengan perangkat lunak sistem operasi (operating system) itu ?... perangkat lunak sistem operasi (operating system) adalah programa yang dapat mengaktifkan komponen-komponen komputer setelah dinyalakan pertamakali dan seterusnya sampai komputer dimatikan. Dengan adanya sistem operasi (OS) ini, maka semua perangkat dapat saling berinteraksi, dengan kata lain tanpa adanya perangkat lunak sistem operasi komputer tidak dapat dijalankan. Sekarang OS tidak lagi dimonopoli oleh Microsoft Windows, akan tetapi ada banyak alternatif pilihan OS lainnya yang dapat digunakan. Apalagi dengan adanya OS dari LINUX yang bermacam-macam nama, seperti Red Hat, SUSE, dan IGOS. Serta masih banyak lagi yang lainnya.

Jika kita cermati pada tampilan komputer di mana-mana, hampir semuanya menggunakan OS Windows. Mulai Kantor pemerintah, swasta, sekolah dan rumah,  rata-rata terlihat menggunakan OS Windows. Hal ini mungkin karena orang telah terbiasa dengan OS Windows dari awal perkembangan penggunaan Personal Computer (PC). Alasan lainnya karena banyak program aplikasi yang diperlukan berjalan di bawah OS Windows mudah didapatkan. Disamping itu, perangkat komputer atau peripheral lebih banyak yang dijalankan secara otomatis atau dikenal (compatibel) di bawah OS Windows. 


Perkembangan Sistem Operasi Windows 

OS atau Operating system dari windows saat ini telah mengalami perkembangan dan perubahan baik dari segi tampilan maupun kemampuannya. Mulai dari Windows versi DOS sampai dengan yang terakhir yaitu windows 10. Berikut ini ulasan singkat masing-masing versi dari perkembangan OS Windows tersebut;


1. Windows 95 dan Windows 98
2. Windows ME (Milennium Edition)
3. Windows NT (New Technology)
4. Windows 2000
5. Windows XP 
6. Windows Vista
7. Windows 7
8. Windows 8
9. Windows 10

Baca Artikel tulisan selengkapnya di sini !! 

CARA MELAKUKAN PENJUMLAHAN, PENGURANGAN, MENCARI RATA-RATA, NILAI TERBESAR DAN TERKECIL DI MS EXEL

Simitweblog----Microsoft Excel atau Microsoft Office Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja yang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation yang dapat dijalankan pada Microsoft Windows dan Mac OS. Aplikasi ini merupakan bagian dari Microsoft Office System. Aplikasi ini memiliki fitur kalkulasi dan pembuatan grafik yang, dengan menggunakan strategi marketing Microsoft yang agresif, menjadikan Microsoft Excel sebagai salah satu program komputer yang populer digunakan di dalam komputer mikro hingga saat ini. Bahkan, saat ini program ini merupakan program spreadsheet paling banyak digunakan oleh banyak pihak, baik di platform PC berbasis Windows maupun platform Macintosh berbasis Mac OS, semenjak versi 5.0 diterbitkan pada tahun 1993.


Cara Menjumlahkan, Mengurangi, Mencari Rata-Rata, Nilai Terbesar dan Nilai Terkecil di Excel. Microsoft Excel merupakan salah satu aplikasi perkantoran dari Microsoft Office yang wajib dipelajari oleh orang-orang yang terbiasa bergelut dengan bilangan dan perhitungan seperti bendahara, guru, mahasiswa, pedagang, dan lain-lain. Aplikasi ini sangat membantu meringankan beban untuk menjumlah, mengurangi, membuat rata-rata, mencari nilai terkecil atau terbesar dan sebagainya. Fungsi-fungsi tersebut dalam excel lebih dikenal dengan istilah sum untuk penjumlahan, average untuk rata-rata, min untuk nilai terkecil dan max untuk nilai terbesar.

Nah di bawah ini simitweblog akan menguraikan bagaimana cara penggunaan masing-masing fungsi tersebut di atas beserta contohnya.

Langkah-langkah belajar fungsi excel adalah sebagai berikut:

1. Buka aplikasi excel di laptop anda, kemudian buat data sebagaimana contoh di bawah ini;


2. Untuk mengisi jumlah di sel D14, klik sel D14. Kemudian klik menu `Auto Sum` yang berada di sebelah kanan atas aplikasi excel, tekan enter. Maka di sistem akan otomatis menjumlahkan data dari D4 sampai D14.

3. Selanjutnya klik sel D15 untuk mengisi rata-rata (average). Klik panah kecil yang berada di kanan menu `Auto Sum`. Kemudian klik Average.


4. Setelah itu lihat rumus average yang ada di baris rumus. Ganti tulisan D14 dengan D13 karena data yang akan dihitung rata-ratanya hanya sampai D13 (sampai No 10 yaitu Wahyu). Jika telah sesuai klik enter.


Cara Menjumlahkan, Mengurangi, Mencari Rata-Rata, Nilai Terbesar dan Nilai Terkecil di Excel


5. Untuk mencari nilai terbesar (Max), ulangi lagi langkah kedua dengan mengklik panah kecil yang berada di sebelah kanan menu `Auto Sum`, kemudian klik `Max`. Jangan lupa lihat rumus Max di baris rumus dan ganti tulisan D15 dengan D13. Cara lain untuk mengisi nilai Max adalah: klik sel D16 kemudian masukan rumus =MAX(D4:D13). Klik enter

Untuk mengisi nilai terkecil ulangi langkah no 2 dan pilih Min. Jangan lupa juga mengganti tulisan D16 menjadi D13 di baris rumus. Atau bisa secara langsung klik sel D17 kemudian tulis rumus =MIN(D4:D13). Klik Enter.

Selanjutnya klik sel F4. Tuliskan rumus =(D4-E4) klik enter.



Untuk mengisi rumus di sel F5 sampai F13, bawa pointer kursor ke sudut sel F4 sebelah bawah sehingga muncul tanda tambah. Tekan dan tahan tombol navigasi leptop sebelah kiri (atau bila pakai mouse tekan mouse sebelah kiri kemudian seret kursor sampai sel F13. Otomatis rumus akan terisi.

Demikianlah Informasi dan ulasan dari simitweblog mengenai Cara Menjumlahkan, Mengurangi, Mencari Rata-Rata, Nilai Terbesar dan Nilai Terkecil di Excel, Selamat bekerja. Semoga sukses.

* * *

Inilah 10 Macam Perangkat Lunak Komputer Populer Dan Fungsinya Lengkap

Simitweblog---Perangkat Lunak komputer merupakan bagian atau komponen dari komputer yang memiliki bentuk digital. Tidak berwujud fisik, tidak bisa disentuh, namun bisa kita lihat dan kita edit. Istilah lain untuk perangkat ini adalah software. Bisa juga kita artikan perangkat yang berupa data yang bisa disimpan secar digital yang bisa dibaca dan dipasang pada komputer. Contohnya seperti sistem operasi komputer dan contoh lainnya akan kita bahas pada kesempatan kali ini.

Setelah di kesempatan yang lalu kita bahas perangkat keras komputer, sekarang giliran kita membahas bagian atau komponen komputer yang satu lagi yaitu perangkat lunak komputer. Sebagaimana penjelasan yang terdahulu, bahwa komputer terdiri dari dua jenis komponen utama yaitu hardware (perangkat keras) dan software (perangkat lunak).

Dua jenis perangkat inilah yang membuat komputer kita berfungsi sebagaimana mestinya. Komputer tanpa software seperti orang yang hanya bisa diam tapi tidak mendengar, tidak bisa disuruh untuk melakukan apapun. Oleh karena itu perangkat lunak komputer sangat penting, dan pada kesempatan ini, untuk memperkaya pengetahuan komputer, kita akan coba bahas macam-macam perangkat lunak komputer dan juga fungsinya masing - masing.

Inilah 10 Perangkat Lunak Komputer dan Fungsinya Beserta Gambarnya


Berikut ini 10 macam perangkat lunak yang setidaknya ada di komputer pada umumnya. Dan kemungkinan besar ada juga di komputer anda, yuk kita liat satu persatu.

1. Perangkat Lunak Sistem (System Operasi Komputer)


Inilah perangkat lunak utama yang ada di sebuah komputer. Sistem Operasi (Operating System) merupakan perangkat yang berperan sebagai pengendali, penghubung antara perangkat keras komputer dan perangkat lunak lain. Pengontrol dan juga bertanggung jawab sebagai manager apliksai komputer. 

Bisa kita katakan, perangkat Sistem Operasi adalah perangkat lunak pertama sebagai dasar sebelum ada aplikasi (software) lain yang akan mengisi komputer. Ada beberapa macam dan jenis penyedia sistem operasi komputer ada beberapa yang cukup terkenal yaitu Windows, Mac dan juga Linux. 

Di Indonesia, prosentase paling besar pengguna komputer adalah sistem operasi Windows. Bagaimana sejarahnya saya juga tidak tahu tapi kemungkinan, karena windows memiliki jaringan pemasaran yang luas, pemakaian yang mudah dan juga bisa dipasang hampir di semua merk perangkat keras komputer.

2. Microsoft Office (Perangkat Lunak Perkantoran)




Setelah kita tahu sebuah perangkat sistem di komputer, sekarang kita beralih pada perangkat aplikasi ? Apa itu perangkat aplikasi ? Yaitu sebuah perangkat lunak komputer yang memiliki fungsi aplikatif atau terpasang dan terkoneksi dengan perangkat sistem. Tanpa perangkat sistem, perangkat aplikasi ini tidak bisa dipasang apalagi berjalan. Salah satu perangkat aplikasi yang mungkin hampir di semua komputer ada adalah software yang satu ini. Microsoft Office.

Microsoft Office merupakan satu perangkat lunak (software) yang sengaja dibuat untuk kebutuhan perkantoran. Oleh sebab itu dinamakan Office, sedangkan Microsoft adalah vendor sang pembuat software tersebut. Microsoft Office berisi banyak software - software aplikasi perkantoran dengan fungsi yang spesifik seperti Microsoft office Word yang merupakan perangkat lunak pengolah kata, Microsoft Office Excel untuk pengolah angka dan perhitungan, Office Power Point untuk kebutuhan presentasi. Dan ada beberapa lagi yang lainnya.

3. Web Browser ( Perangkat Lunak Browser Internet)



perangkat lunak komputer

Oke, mari kita lanjutkan pembahasan kita ini tentang perangkat lunak komputer beserta gambarnya. Tadi kita sudah membahas dua buah software. Sekarang yang ketiga yaitu aplikasi web Browser. Apa itu web Browser. Kalau dalam bahasa kita biasanya dikenal dengan internet browsing. Yaitu sebuah perangkat lunak komputer yang berfungsi untuk berselancar di dunia maya (internet).

Kalau software yang satu ini saya yakin semua orang tau. Bahkan yang belum pernah menggunakannya terkadang juga mengetahuinya walaupun belum pernah tahu bagaimana hakikat yang sebenarnya. Siapa sekarang yang tidak tahu Google. Tapi aplikasi yang dimaksud bukan googlenya, tapi yang kita kenal dengan Chrome. Perangkat lunak untuk mengakses internet ini cukup banyak, namun biasanya empat ini yang digunakan.

Apakah hanya itu ?

Tentu saja tidak, ada banyak perangkat lunak komputer yang berfungsi sebagai web browser diantaranya Mozila, Opera Mini, Safari dan lainnya. Bahkan dari sistem operasi windows kita juga sudah mendapatkan software untuk browsing internet yang dikenal dengan nama Internet Explorer. Namun karena runingnya cukup berat jadi kebanyakan orang memilih menggunakan software atau aplikasi lainnya.


4. Perangkat Lunak Pengolah Gambar


Yang tidak kalah penting dengan yang lainnya adalah software ini. Oleh sebab itu pada sistem operasi Windows disana juga sudah tersedia perangkat lunak jenis ini. Fungsi perangkat lunak ini spesifik pada pengolahan (edit) gambar atau picture. Berikut ada beberapa software pengolah gambar yang cukup terkenal.

1. Paint 

perangkat lunak komputer

Sofware ini merupakan aplikasi pengolah gambar yang sudah sedikit saya singgung di atas. Paint adalah perangkat lunak komputer yang disediakan oleh sistem operasi windows sebagai software pelengkap untuk editing image. Program ini memang sangat sederhana dengan pemakaian yang simpel sehingga terkesan jarang orang yang menggunakannya. Kalau saya selalu menggunakan sofware ini, karena sangat ringan dan mudah sekali digunakan.


2. Adobe Photoshop

perangkat lunak komputer

Ada lagi sebuah software pengolah gambar atau foto profesional dengan nama "Photoshop". Merupakan software dari Adobe yang sudah cukup banyak menelurkan perangkat lunak cukup handal dan berkualitas. Dengan fitur yang sangat luar biasa, perangkat lunak pengolah gambar ini bisa melakukan banyak sekali modifikasi dan efek - efek visual pada foto atau gambar. Tapi anda harus mempelajarinya sebelum bisa menggunakannya.

3. Corel Draw
perangkat lunak komputer

Perangkat Lunak Pengolah gambar yang satu ini memiliki fitur dan fungsi yang lebih detail dari Photoshop. Dengan software ini anda bisa membuat sebuah logo, edit gambar, atau  juga menggambar dengan cara yang unik. Namun konsekuensinya tentu saja anda harus pelajari terlebih dahulu. Silahkan dana coba.

5. Perangkat Lunak Pemutar Video


perangkat lunak komputer

Kita lanjutkan pembahasan perangkat lunak komputer beserta fungsinya dengan software atau perangkat yang berikutnya. Komputer memang merupakan satu piranti yang multi fungsi. Selain untuk bekerja, komputer juga bisa kita gunakan untuk menonton film atau video. Di sini peran salah satu perngkat lunak aplikasi yaitu pemutar vidio. Ada banyak sekali software pemutar vidio dan Windows juga sudah menyediakan perangkat lunak pemutar vidio yang cukup mumpuni yaitu Windows Media Player. 

Apa hanya ini saja ? Tentu saja tidak, ada banyak sekali aplikasi atau software komputer yang berfungsi sebagai pemutar vidio seperti Media Player Clasic, GOM Player, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

6. Perangkat Lunak Pemutar Audio


perangkat lunak komputer

Selain pemutar Vidio seperti yang sudah kita jelaskan diatas, ada juga perangkat lunak komputer yang hanya memutar file audio. Namun kebanyakan keduanya bisa dilakukan. Artinya setiap perangkat pemutar vidoo pasti bisa memainkan file Audio. Windows mencukupkan hanya satu aplikasi saja sebagai pemurat vidio sekaligus pemutar audio. 

Kalau anda masih ingat ketika anda pertama kali belajar komputer pada masa yang telah lalu. Winamp, merupakan software atau perangkat lunak komputer dengan peran utama sebagai software pemutar musik yang paling populer kala itu.

Perangkat lunak aplikasi ini terhubung dengan perangkat keras ( sound card) yang sebelumnya telah dikendalikan oleh perangkat lunak komputer sistem. Sehingga anda bisa mendengar suara audio di speaker anda.

7. Perangkat Lunak Perekaman Audio


Berikutnya ada juga perangkat lunak komputer yang berfungsi sebagai perekam audio atau perekam suara. Tidak sama dengan pemutar suara atau audio. Perangkat ini terkoneksi dengan sound card (perangkat keras) yang bisa digunakan untuk merekam suara melalui device seperti microphone. Lagi - lagi windows juga telah menyediakan perangkat ini. Hanya saja, sangat minim dan kita tidak bisa melakukan editing terhadap hasil rekaman suara kita.

perangkat lunak komputer

Dengan software bawaan windows ini kita bisas merekam suara dengan perangkat tambahan berupa microphone, atau menggunakan microphone yang ada pada headphone.

Ada banyak lagi perangkat lunak perekam audio yang cukup terkenal. Bahkan software ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur editing audio, efek, dan juga anda bisa melakukan rekam suara multi track layaknya studio music. Salah satu perangkat lunak komputer untuk editing audio contohnya Cool Edit Pro.

perangkat lunak komputer

8. Perangkat Lunak Antivirus

Ternyata tidak hanya manusia yang bisa terjangkit virus dan bakteri yang menimbulkan penyakit. Komputer anda juga bisa terkena virus yang mengganggu dan membuat eror. Virus juga merupakan perangkat lunak, tapi ini sifatnya mengganggu dan hanya orang iseng yang membuatnya. Kemudian dengan adanya kejadian ini. Banyak perusahaan software membuat sebuah perangkat lunak komputer yang berfugnsi untuk menangkal adanya kemungkinan bahawa virus ini.

Software antivirus ini juga sangat banyak. Terkadang juga memiliki spesifikasi yang khusus. Namun ada beberapa yang sudah cukup populer dan memang bisa diandalkan. Apakah anda juga menggunakan antivirus ini ?

perangkat lunak komputer

9. Perangkat Lunak Maintenance



Mungkin anda juga menggunakan software ini di komputer anda. Program komputer yang satu ini dibuat dengan fungsi untuk memaintenance beberapa pengaturan - pengaturan di komputer. Contoh saja, setiap kali kita membuka komputer pasti akan meninggalkan jejak yang tersimpan pada memori di dalam komputer kita. Lama kelamaan akan menjadi banyak. Ada juga eror - eror yang tidak kita lihat dan tidak juga bisa kita deteksi secara manual. Dengan perangkat lunak komputer inilah kita bisa membersihkan dan menstabilkan komputer.


Contoh yang cukup terkenal ringan dan sampai sekarang masih banyak digunakan yaitu Ccleaner. Saya yakin anda mengetahuinya. Ada juga yang memiliki spesifikasi sangat lengkap dan detail. Tone Up Utility, dan masih banyak lagi yang lainnya.

10. Perangkat Lunak Device Driver


perangkat lunak komputer

Terakhir dalam bahasan kita kali ini yaitu perangkat lunak (software) driver. Yang dimaksud driver adalah pengendali atau pengontrol atau bisa juga kita katakan penggerak. Driver biasanya digunakan untuk menghubungkan perangkt keras atau accesories yang dipasang pada komputer agar bisa berfungsi dengan perintah yang kita jalankan melalui sistem operasi.

Perangkat lunak ini jelas sangat banyak karena hampir menyertai seluruh komponen komputer dan juga aksesories tambahan komputer. Contoh paling mudah adalah driver printer. Printer adalah perangkat keras yang dapat kita koneksikan dengan komputer kita, namun membutuhkan sebuah perangkat lunak komputer tambahan yaitu driver agar bisa terhubung dengan sistem komputer kita.


Nah selesai sudah pembahasan kita tentang 10 perangkat lunak komputer dan fungsinya. Sebenarnya tidak hanya ada 10 saja melainkan ada ratusan mungkin juga ribuan software yang memiliki fungsi sama dengan apa yang sudah kita bicarakan. Mudah - mudahan 10 contoh ini bisa menambah wawasan kita tentang komputer. Sekian, semoga bermanfaat.

LANGKAH-LANGKAH MEMBUKA DAN MENUTUP MICROSOFT WORD LENGKAP

Simitweblog----Sebelum kita belajar lebih jauh tentang Microsoft Office khususnya Microsoft Word hal terpenting yang harus dilakukan adalah bisa memulai dan mengakhiri program Microsoft Word. 
Mengapa demikian? Coba saja anda bayangkan, misalkan anda mahir menggunakan Microsoft

Word mulai dari membuat dokumen baru, mahir dalam editing, printing dan lain-lainya tetapi anda tidak bisa memulai dan mengakhiri program tersebut. Tentu saja itu merupakan hal yang aneh dan bahkan tidak masuk akal.
Sebagai tambahan, bahwa panduan membuka dan menutup Microsoft Word ini dibuat dengan beberapa cacatan:
1.   Panduan ini dibuat dengan menggunakan program Microsoft Word 2010, artinya bila Anda sudah menguasai program ini maka program sejenis juga akan dengan mudah dijalankan misalkan: Microsoft Word 2007, Microsoft Word 2013, dan Microsoft Word 2016 karena tampilan dan fitur-fitur program tersebut sangatlah mirip. Sedangkan untuk Microsoft Word 2003 dan versi sebelumnya fitur dan tampilannya memang sangat berbeda, namun bagi yang sudah mahir tentunya tidaklah begitu sulit untuk menjalankan semua program Microsoft Word dalam berbagai versi.
2.   Program Microsoft Word yang akan dibahas dijalankan pada sistem operasi Windows 7 dan 10 yang merupakan salah satu dari sederetan sistem operasi besutan Windows dan saat ini masih menempati level atas jika dilihat dari jumlah penggunanya. Hal inipun tidak begitu berpengaruh jika Anda menggunakan Windows versi yang lainnya karena pada dasarnya baik tampilan atau fiturnya tidaklah jauh berbeda. 

Cara Membuka Microsoft Word 2010

Ada beberapa cara untuk membuka Microsoft Word 2010 di komputer kita, cara-cara ini pun nantinya dapat pula diterapkan pada program Microsoft Office lainnya seperti Microsoft Excel, Microsoft Power Point dan saudara-saudaranya. Beberapa cara tersebut adalah:

Membuka Microsoft Word 2010 melalui Program Microsoft Office

-   Klik tombol Start Windows di pojok kiri bawah
-   Pilih All programs

-  
Klik Microsoft Office

-   Kemudian pilih Mocrosoft Word 2010

Cara ini adalah merupakan cara yang paling mendasar, langkahnya paling panjang jika dibandingkan dengan cara-cara berikutnya. Tetapi apabila Anda bisa menerapkan cara ini dengan baik dapat dipastikan cara-cara yang berikutnya akan dapat anda lakukan dengan mudah, so jangan pernah remehkan cara ini.

Membuka Microsoft Word melalui Star Menu

-      Klik tombol Start Windows yang terletak di pojok kiri bawah

-      Gerakkan mouse pointer ke atas dan klik Microsoft Word 2010



Langkah-langkah pada cara ini lebih pendek dibandingkan dengan cara yang sebelumnya, bisa Anda gunakan bila menginginkan cara yang lebih cepat.


Pilihan Microsoft Word 2010 di Start Menu terkadang juga tidak tampil, hal ini biasanya disebabkan program Microsoft Word 2010 yang ada di Komputer Anda jarang dibuka/digunakan.  Solusinya sering-sering gunakan program ini dan lihat hasilnya atau bisa juga Anda munculkan dengan cara yang akan dibahas pada langkah selanjutnya.  

Membuka Microsoft Word melalui Desktop atau Taksbar

Ikon atau tampilan shortcut Microsoft Word biasanya belum tampil di Dekstop ataupun Task Bar, untuk menampilkannya Anda cukup melakukan: 
-   Klik tombol Start Windows kemudian pilih All Program kemudian klik Microsoft 
    Office (sama dengan cara pertama membuka Microsoft Word), kemudian klik 
    kanan pada Microsoft Word 2010.


-   Pada menu yang muncul klik Pin to Taskbar untuk menampilkan di Taskbar, klik 
     Pin to Star Menu untuk menampilkan di menu Start Windows atau pilih Send to 
     kemudian klik Desktop (create shortcut) untuk menampilkan di Desktop.

Setelah ikon Microsoft Word 2010 tampil baik di menu Start Windows ataupun Taskbar silahkan klik pada ikon tersebut, sedangkan untuk ikon yang berada di Desktop silahkan double klik (klik ganda) ikon tersebut.  
atau pada windows 8 dan 10 klik pada ikon dibawah ini:
Dari beberapa cara di atas, semuanya akan menampilkan hasil yang sama, yaitu tampilan awal Microsoft Word 2010 seperti gambar di bawah ini.  
membuka dan menutup word 

Menutup Microsoft Word

Setelah Anda selesai bekerja dengan Microsoft Word  2010, Anda dapat menerapkan beberapa cara untuk menutup atau mengakhiri program Microsoft Word, setidaknya ada 5 cara sebagai berikut (pilih salah satu).
-    Tekan tanda Xberwarna merah yang terletak di pojok kanan atas.

-    Klik menu File kemudian klik Close untuk menutup satu file dokumen yang aktif.

-    Klik menu File kemudian klik Exit untuk menutup program. 

-    Tekan tombol Alt dan  F4 di Keyboard secara bersamaan.
-    Tekan tombol Ctrl dan W di Keyboard secara bersamaan.

Setelah melakukan salah satu dari beberapa cara menutup Microsoft Word di atas apabila muncul tampilan seperti ini:


Maka, klik Yes untuk menyimpan dokumen. Klik No untuk tidak menyimpan dokumen, atau klik Cancel untuk membatalkan proses menutup atau tidak keluar dari program Microsoft Word.
 
Demikian materi tentang cara membuka/memulai dan menutup/mengakhiri lembar kerja Microsoft Word semoga bermanfaat.
Sumber: terampiloffice.blogspot.com