Cara Stabilkan Video Goyang Menggunakan Aplikasi Google Photos

Sahabat Simitweblog, Berbicara tentang menstabilkan video agar tidak goyang (Stabilizer video), maka kita akan melihat sebuah video yang dibuat dan direkam kebanyakan orang menggunakan Smartphone. Biasanya smartphone/ ponsel high-end punya fitur canggih yang mampu merekam video dengan sangat stabil. Fitur tersebut adalah fitur OIS dan EIS.

OIS akronim dari Optical Image Stabilizer dan, EIS singkatan dari Electronic Image Stabilizer. OIS dan EIS memiliki fungsi yang sama, yakni sama-sama menjaga keseimbangan dari guncangan kala mengambil gambar.

Google Foto

Fitur ini hanya tersedia di smartphone level atas Salah satu teknologi canggih yang kini sudah tersedia pada smartphone yaitu mampu merekam video dengan sangat stabil menggunakan fitur OIS dan EIS.

Tapi sayangnya, fitur ini tentu belum bisa dinikmati di ponsel lawas atau yang baru tetapi dikelas biasa yang rendahan karena keterbatasan kemapuan hardware dan softwarenya.

Nah, untuk anda yang memang membutuhkannya ada cara lain, agar rekaman video jadi stabil tidak goyang-goyang lagi tanpa fitur OIS dan EIS ini, yaitu menggunakan aplikasi yang banyak beredar baik di internet atau Play Store, banyak aplikasi-aplikasi yang bagus dan sangat dapat diandalkan, tetapi memang kebanyakan dari aplikasi tersebut ada yang berbayar. 

Nah untuk kalian yang ingin gratisan dan mudah digunakan, ada aplikasi dari Google yaitu Aplikasi Google Photos, yang dapat dengan mudah digunakan untuk menstabilkan hasil video kamu yang goyang-goyang. Berikut ini caranya;

1. Terlebih dahulu rekam video dengan menggunakan smartphone yang kamu miliki.

2. Jalankan buka aplikasi Google Photos, kemudian cari dan buka rekaman video tadi.

3. Setelah rekaman video tadi terbuka, pilih edit ikon tiga garis bertumpuk letaknya di tengah bagian bawah layar.

4. Kemudian muncul pilihan klik Video. Pilihlah Stabilize dengan gambar kotak yang berisi kotak miring di dalamnya. Maka proses menstabilkan rekaman video sedang berjalan. Proses ini untuk menghilangkan rekaman video yang goyang atau berguncang.

5. Tunggulah hingga video kamu berhasil dibuat jadi stabil.

6. Lalu tekan Save Copy di sudut kanan atas, agar hasil video yang distabilkan tersimpan.

Proses yang dilakukan aplikasi ini adalah proses Electronic Image Stabilizer. Tentunya ini berbeda dengan EIS yang memang sudah disematkan pada software kamera. Jadi cara kerja Google Photos adalah video dibuat stabil setelah direkam terlebih dahulu.

Demikian  Cara Stabilkan Video Goyang Menggunakan Aplikasi Google Photos, untuk anda yang ingin membuat video baik untuk konten youtube maupun koleksi pribadi, semoga bermanfaat. terimakasih.

CARA EDITING DAN STABILIZER VIDEO DENGAN WONDERSHARE FILMORA

Simitweblog---Cara stabilizer video dengan filmora, Kita sering melihat hasil pengambilan gambar video yang kita lakukan goyang-goyang tidak stabil, untuk menstabilkannya agar tidak goyang unduh aplikasi stabilizer video di situs Filmora


KUNJUNGI SITUSNYA DI SINI : filmora.wondershare.net

Pertama-tama silakan anda download aplikasinya, dengan mengklik tombol Free Download yang berwarna hitam.

SelaJutnya silakan instal aplikasinya hingga selesai.

Selanjutnya buka aplikasi Wondershare Filmora, hingga kita memasuki halaman beranda seperti ini :


Selanjutnya silakan anda coba-coba melakukan editing Video anda dengan mengikuti langkah-langkah yang diberikan, coba semua menu dan toolbar yang tersedia.

Demikian cara editing dan stabilizer video dengan wondershare filmora. selamat mencoba semoga sukses.

5 Emulator Android Terbaik Yang Ringan Digunakan di PC dan Laptop

Simitweblog---Sahabat teknologi digital milenial sekalian, Android sebagai salah satu operating system ponsel pintar begitu banyak digemari karena penggunaannya yang simpel, dan tersedia di mayoritas produk-produk ponsel pintar. Mulai dari ponsel kelas pintar kelas entry level hingga kelas premium. Satu-satunya pesaing Android sebagai operating system ponsel pintar hanyalah iOS milik vendor Apple.

Banyak aplikasi-aplikasi software komputer juga turut dihadirkan untuk operating system Android. Hal ini tentunya semakin menambah kepopulerannya. Begitu juga sebaliknya, kini banyak juga para developer program yang mengembangkan emulator android. Ya emulator sendiri merupakan sebuah software yang dibuat untuk menjalankan aplikasi yang berbeda peruntukan operating systemnya. Emulator android artinya sebuah software yang dibuat untuk menjalankan aplikasi android di PC atau laptop.

Dengan adanya emulator ini tentunya pengguna aplikasi akan memiliki pengalaman yang lebih memuaskan khususnya dalam hal tampilan. Jika hanya menggunakan HP tentunya tampilannya hanya berkisar antara 6 inci, namun ketika sudah dijalankan di PC atau laptop maka tampilan aplikasinya bisa lebih besar. Ketika kita menggunakan PC atau laptop dengan spesifikasi gaming tentunya dengan adanya emulator dapat meminimalisir terjadinya lag. Selain itu, dengan semakin trennya pembuatan vlog maka adanya emulator ini tentunya sangat membantu bagi youtuber content creator untuk membuat karya video yang lebih maksimal.

Inilah 5 Emulator Android Terbaik dan yang ringan yang wajib kalian ketahui yaitu :

1. MEmu

2. Leapdroid

3. Genymotion

4. Remix OS Player

5. Droid4X


Emulator android yang ada sekarang tentunya juga beragam. Mulai dari yang memiliki fitur lengkap dan berat untuk dijalankan, hingga emulator android yang ringan yang bisa dijalankan pada PC atau laptop dengan spesifikasi standar.

Nah, disini terdapat 5 emulator android terbaik yang ringan digunakan di PC dan laptop. Berikut adalah 5 emulator android terbaik yang bisa menjadi alternatif pilihan kamu untuk menjalankan aplikasi android di PC dan laptop.


1. MEmu

emulator android terbaik memu

MEmu merupakan emulator android yang dibuat oleh perusahaan Microvirt Co asal Shanghai Cina. Banyak pengguna yang mengklaim bahwa MEmu merupakan emulator android terbaik yang cukup ringan untuk dijalankan. Selain itu MEmu juga mampu menjalankan aplikasi android dengan optimal. Emulator MEmu tidak terlalu memakan porsi RAM yang besar. MEmu tergolong nyaman untuk digunakan bermain game-game android.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator MEmu dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows Vista / 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel / AMD

RAM : 2 GB

Ruang Kosong Harddisk : 5 GB

Keunggulan MEmu

Terdapat beberapa keunggulan MEmu yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Aman dari virus ( sudah diakui oleh banyak perusahaan antivirus seperti Norton, McAfee dan ESET ).

Support dengan versi android terupdate saat ini.

Tidak terlalu memakan jumlah RAM yang besar.

Support dengan chipset AMD dan Nvidia.

Cocok untuk gamer mobile android.


2. Leapdroid

emulator android terbaik leapdroid

Leapdroid merupakan emulator android yang dibuat oleh duo Huan Ren dan Huihong Lo. Leapdroid memiliki tampilan yang simpel sehingga cukup smooth untuk dijalankan. Sayangnya, Leapdroid hanya bisa mendukung versi Android 4.4 Kitkat. Hal ini dikarenakan duo pendiri lebih memilih untuk bergabung dengan Google dan menghentikan pengembangan emulator Leapdroid. Bagi pengguna yang memiliki PC dengan spesifikasi low-end dapat menjadikan Leapdroid sebagai alternatif emulator android.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Leapdroid dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Dual Core CPU

RAM : 2 GB

Ruang Kosong Harddisk : 2 GB

Keunggulan Leapdroid

Terdapat beberapa keunggulan Leapdroid yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Tampilan sederhana dan simpel sehingga mudah untuk dijalankan.

Tidak membebani kinerja RAM dan CPU.

Cocok untuk PC dengan spesifikasi low-end.


3. Genymotion


Genymotion mungkin merupakan emulator Android teringan yang cocok buat kamu para developer aplikasi. Pasalnya, kamu dapat menguji aplikasi atau game pada berbagai perangkat tanpa benar-benar dituntut untuk memiliki perangkat tersebut. Kamu juga dapat mengkonfigurasi emulator untuk berjalan dengan berbagai versi Android sesuai dengan kebutuhan kamu. Misalnya, kamu dapat menjalankan Nexus One dengan Android 4.2 Jellybean atau Nexus 6 dengan Android 6.0 Marshmallow.

Genymotion merupakan emulator android yang menggunakan basis virtualbox. Secara umum Genymotion jauh lebih ringan jika dibandingkan dengan emulator bawaan android yaitu Android Studio. Genymotion juga dilengkapi dengan fitur OpenGL dan cukup responsif ketika dijalankan pada PC. Genymotion sendiri terdiri dari dua versi, versi gratis dan berbayar. Perbedaan kedua versi ini tentunya terletak pada fitur-fitur yang diberikan. Versi berbayar memiliki lebih banyak fitur unggulan, namun meskipun begitu Genymotion versi gratis sudah cukup ringan dan nyaman untuk dijalankan.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Genymotion dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel / AMD

RAM : 2-8 GB

Ruang Kosong Harddisk : 4 GB

Keunggulan Genymotion

Terdapat beberapa keunggulan Genymotion yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Pre-rooted, bisa digunakan untuk install aplikasi yang membutuhkan akses root.

Integrasi dengan eclipse, memudahkan developer aplkasi untuk mencoba aplikasi buatannya.

Dapat melakukan setting lokasi koordinat GPS dan level baterai.


4. Remix OS Player

Remix OS Player merupakan emulator android yang dibuat oleh perusahaan Jide Technology. Remix OS Player secara khusus ditujukan untuk menjalankan aplikasi-aplikasi gaming. Pada saat peluncurannya Remix OS sudah menggunakan Android Marshmallow, sedangkan pesaingnya seperti Bluestack masih menggunakan Android Lollipop dan Nox dengan Android Kitkat. Remix OS Player dapat digunakan untuk menjalankan beberapa aplikasi android secara bersamaan pada waktu yang sama. Selain itu pengguna juga dapat melakukan pengaturan sistem kontrol keyboard.


Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Remix OS Player dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows 7 / 8 / 10

Prosesor : Intel Core i5 / i7

RAM : 4 GB

Ruang Kosong Harddisk : 8 GB

Keunggulan Remix OS Player

Terdapat beberapa keunggulan Remix OS Player yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Memiliki tampilan yang mirip dengan OS Windows 10

Fitur lengkap mulai dari PlayStore hingga File Explorer

Support dengan versi android terupdate saat ini.

Dapat digunakan untuk multi-tasking dengan pembagian aplikasi pada layar secara side by side.


5. Droid4X

emulator android terbaik droid4x

Droid4X merupakan emulator android yang lebih memfokuskan pada kualitas performa yang dihasilkan. Seperti kebanyakan emulator lainnya, Droid4X juga support dengan game controller. Pengguna dapat menjadikan ponsel pintarnya sebagai controller dan tampilannya berada pada layar PC atau laptop. Selain kompatibel dengan sistem operasi windows, Droid4X juga dapat digunakan pada platform Mac. Sayangnya, emulator ini sudah tidak melakukan update pembaruan lagi sejak 28 Maret 2016 dengan versi Android terakhir adalah JellyBean.

Spesifikasi Minimal

Ada beberapa spesifikasi minimal yang harus dimiliki PC atau laptop kamu agar nantinya emulator Droid4X dapat berjalan dengan lancar

Operating System : Windows XP SP3 / 7 / 8 / 10

Prosesor : Dual Core Intel / AMD

RAM : 1.5 GB

Ruang Kosong Harddisk : 1.5 GB

Keunggulan Droid4X

Terdapat beberapa keunggulan Droid4X yang menjadikannya sebagai salah satu emulator android terbaik diantaranya sebagai berikut.

Mendapatkan predikat rendering grafis terbaik.

Mampu menjalankan file APK dengan langsung drag and drop.

Support dengan controller gaming.

Mudah dijalankan dengan pengaturan yang simpel.

Cocok untuk berbagai macam game.

Nah, itulah lima emulator android terbaik saat ini yang ringan untuk dijalankan di PC maupun laptop. Kamu bisa memilih emulator android mana yang akan kamu pakai sesuai dengan spesifikasi PC kamu agar tetap dapat berjalan dengan smooth tanpa lag. terimakasih, semoga sukses selalu.


INILAH TIPS DAN TRIK BERMAIN WORLD OF WARSHIPS TERBARU

Simitweblog----Tips danTrik Bermain World of Warships. World of Warships menawarkan sebuah peperangan antar kapal laut, jangan heran kalau mereka berjalan jauh lebih lambat dibandingkan dengan PERANG VERSI tank!, di GAME ini Pergerakan dan cara menentukan posisi yang baik merupakan strategi yang mutlak dibutuhkan. 



Game ini berlatarkan perang dunia pertama dan kedua dan didominasi oleh kapal-kapal asal Amerika Serikat dan Jepang. Ada pilihan kapal Rusia dan Inggris, namun Anda harus membelinya menggunakan akun premium dan harganya tergolong tinggi. Pada update terakhir, Kapal dari Inggris dihapus dari daftar dan mengapa hal tersebut dilakukan pihak Wargaming.net  banyak yang belum mengetahuinya.

Baca juga Kapal dari Inggris dihapus dari daftar game World of Warships !! 


Diawal permainan Anda akan ditawarkan dua buah cruiser yang masing-masing dari Amerika Serikat dan Jepang. Sebagai info cruiser adalah sebuah kapal perang kecil dan cepat yang menurut kami mempunyai balance paling baik dari tipe kapal lainnya baik dari damage yang diberikan, handling, maupun ketahanan fisik. Layaknya game Windows pada umumnya Anda dapat mengendalikan kapal Anda dengan tombol W,A,S,D dan memilih jenis ammo Anda dengan fungsi tombol 1,2,3.

Pada World of Warships terdapat dua mode perang yaitu Co-Op Battle dan Random Battle. Pada mode Co-Op Battle Anda bersama pemain lainnya akan melawan sekumpulan AI dengan kapal yang juga sudah disesuaikan tingkatannya dengan Anda. Jika Anda baru memainkan game ini, kami menyarankan sebaiknya Anda banyak bermain pada mode ini untuk mempelajari game ini lebih dalam. Pada mode Random Battle, Anda akan melawan pemain online lainnya, mode matchmaking yang disediakan Wargaming.net adalah otomatis, sehingga Anda tidak akan dapat memilih server maupun room layaknya game Titanfall.

Battle akan dimulai pada posisi masing-masing tim yang berhadapan namun masih jauh di depan, Nah ini adalah keputusan penting pertama Anda untuk maju dengan agrresif atau tidak, malah mungkin Anda bisa bersembunyi dibalik pulau-pulau yang tersebar di area perang. Jika Anda memilih maju dengan agresif sebaiknya Anda mengajak satu teman untuk pergi bersama Anda, karena pastinya Anda tidak akan mau berakhir dikeroyok oleh kapal-kapal musuh dan terpaksa mengakhiri game Anda dengan cepat.

Berikut simitweblog sajikan tips, trik dan juga strategi bermain World of Warships agar dapat bertahan lama dalam permainan.

Untuk bermain baik dalam Game besar World of Warships ini, tentu saja anda harus memahami hal-hal dasar awal permulaan bermain game ini.

Langkah pertama tentu saja kita harus download terlebih dahulu, baik untuk versi Android maupun untuk versi Personal Computernya. 


Download Game World of Warships Blitz di sini !!
 


Kuasai Kontrol Dasar

 
Fitur chat yang ada di bagian sebelah kiri sangat bermanfaat untuk menyapa pemain lainnya, meminta bantuan atau membahas strategi kemana langkah selanjutnya. Pelajari kontrol dasar yang telah disajikan melalui gambar diatas terlebih dulu agar dapat menguasai medan pertempuran.

Battle akan dimulai pada posisi masing-masing tim yang berhadapan namun masih jauh di depan, Nah ini adalah keputusan penting pertama Anda untuk maju dengan agrresif atau tidak, malah mungkin Anda bisa bersembunyi dibalik pulau-pulau yang tersebar di area perang. Jika Anda memilih maju dengan agresif sebaiknya Anda mengajak satu teman untuk pergi bersama Anda, karena pastinya Anda tidak akan mau berakhir dikeroyok oleh kapal-kapal musuh dan terpaksa mengakhiri game Anda dengan cepat.


Terus Bergerak, Walau Lambat!


Perbedaan yang paling mencolok diantara World of Warships dengan World of Tanks adalah kapal perang yang ada di World of Warships selalu bergerak, terus menerus. Jika kapal perang anda berdiam diri disatu tempat, dan ditemukan musuh maka anda akan menjadi target bulan-bulanan kapal musuh, jadi jangan pernah berhenti bergerak.



Tips sebagai pemain baru, jangan mengambil tindakan gegabah untuk maju sendirian. Tetap bersama dalam kelompok atau tetap di jalur belakang kapan teman lainnya jika anda memang baru mengenal permainan ini untuk pertama kali. Perhatikan apa yang dilakukan kapal lainnya dan bantu mereka semampu yang anda bisa.


Tetap Bersama dan Ikuti Pemimpin!

Berpergian sendiri sangat tidak dianjurkan. Tetap bersama dengan tim, mainkan strategi yang baik dengan kawan-kawan satu tim dan dengarkan perintah atau rencana strategi dengan baik. Koordinasi yang bagus akan membawa anda dan tim ke dalam kemenangan. Untuk pemula sangat dianjurkan untuk tidak memilih kelas kapal Destroyer karena kelas tersebut banyak berhadapan dengan garis depan.


Perhatikan Arah Menghadap Kapal


Penting di lakukan dengan konsisten bahwa kita perlu memperhatikan kemana arah kapal anda menghadap, jika anda salah menghadapkan kapal, bisa-bisa anda tidak memiliki Firepower yang cukup untuk menembak kapal musuh. Jika anda menghadapkan kapal ke arah kapal musuh sebelum menembak, anda akan memiliki Firepower yang cukup. Posisi hadap kapal ini dan kesiapan Firepower dapat dilihat dalam indikator layar kapal.


Lihat Kemana Kapal Pergi!

Kapal yang anda kemudikan membutuhkan waktu untuk melakukan akselerasi, berbelok, dan berhenti. Mereka tidak dapat berbelok terlalu tajam atau melakukan akselerasi secepat yang tank lakukan. Anda harus melihat dengan jeli kemana arah kapal yang anda kemudikan dan bukan dimana kapal anda sedang berada.


Gunakan Reverse untuk Memposisikan Kapal, Bukan untuk Menghindar!

Anda bisa menggunakan reverse untuk kapal yang anda kemudikan. Ability ini sangat cocok digunakan untuk memposisikan kapal ketimbang menghindar, karena anda tidak dapat berjalan dengan cepat dengan ability ini. Namun sangat berguna untuk berbalik arah ke belakang.

Hal yang perlu diperhatikan benar, tipe-tipe kapal yang dipergunakan juga sangat berpengaruh terhadap strategi dan gaya permain Anda, karena pastinya Anda tidak akan mampu mengendap-endap menggunakan sebuah Airplane Carrier atau Battleship karena kecepatan dan kemampuan manuvernya yang tidak sebaik Cruiser dan Destroyer. Masing-masing kapal juga mempunyai skill dan keunikan masing-masing. Penulis menggunakan kapal Destroyer yang merupakan kapal favorit penulis karena kelincahan maneuver dan kemampuannya menembakkan torpedo dengan cepat.

Hal sangat perlu  diingat juga dalam game ini adalah gam ini merupakan game free-to-play, Walaupun Wargaming tetap harus menyediakan fasilitas premium, namun jangan aggap dengan mengeluarkan banyak uang Anda bisa dengan mudah menjadi “Dewa” dan menjadi "Legend" di game ini, karena menurut penulis Wargaming.net berhasil meracik sistem game ini dengan baik, menjadikan skill adalah yang paling utama dalam permainan game ini.

Demikian ulasan tips dan trik bermain GameWorld of Warships terbaru dari Simitweblog, semoga bermanfaat. terimakasih sudah berkunjung di blog ini.

DASAR-DASAR UNTUK MULAI MEMBUAT PRESENTASI DI MS. POWER POINT UNTUK PEMULA

Simitweblog---Presentasi  juga adalah suatu kegiatan berbicara di hadapan banyak hadirin. Berbeda dengan pidato yang lebih sering dibawakan dalam acara resmi dan acara politik, presentasi lebih sering dibawakan dalam acara bisnis untuk memaparkan suatu ide atau gagasan. Biasanya orang melakukan presentasi akan menggunakan media penyampaian berupa tayangan, baik dalam bentuk tulisan, gambar (grafik), maupun video.  Untuk membuat tayangan presentasi inilah dibutuhkah aplikasi yang telah disediakan Microsoft Office Power Point.

Membuat presentasi sederhana dengan menggunakan Microsoft Office Power Point, tentunya sangat sulit dilakukan bagi pemula atau anda yang baru mengenal dan belajar  Microsoft Office Power Point  (MS. Power Point). Ada beberapa langkah dasar yang harus dilakukan sebelum memulai lebih lanjut pembuatan presentasi dengan MS. Power Point. 



Berikut ini Simitweblog akan mencoba memberikan penjelasan sederhana dan mudah, langkah-demi langkah dari dasar-dasar awal untuk memulai  MS. Power Point hingga sampai pada pembuatan presentasi yang profesional sebagai berikut:


Langkah Paling awal pertama kali; tentu saja anda sudah harus punya Microsoft Office Power Point terinstal di PC atau Laptop anda.

Selanjutnya silakan anda cari  Microsoft Office Power Point 2010 dengan mengklik start windows, atau dengan tombol start windows di Keyboard Laptop.


Klik dua kali menu Microsoft Office Power Point 2010 maka anda akan langsung menuju halaman baru atau slide baru yang kosong.



Di slide kosong pertama ini anda isikan Judul dan sub judul atau keterangan lain berkaitan dengan isi presentasi : 
Click to add title       = Klik untuk mengetik judul Presentasi yang akan dibikin
Click to add subtitle = Klik untuk mengetik subjudul atau keterangan awal Presentasi yang
                                     akan dibikin

Silakan anda ketik judul presentasi yang anda inginkan, 

Jika sudah selesai buatlah slide baru untuk isi atau bagian paparan teks pada slide ke dua,.

Cara untuk mendapatkan slide kedua dengan cara klik 1 kali pada slide 1, kemudian klik Kanan mouse pada slide 1 akan muncul pilihan menu, silakan pilih klik New slide, atau untuk ringkas mudahnya setelah klik satu kali slide 1 silakan tekan tombol enter pada keyboard. 

Pada slide kedua silakan di isikan judul dan isi dari teks naskah anda yang akan ditampilkan pada bagian halaman atau tayangan pertama.



Begitu seterusnya untuk membuat beberapa slide yang akan diisi sesuai dengan konsep naskah presentasi yang ingin ditampilkan dalam tayangan presentasi Microsoft Office Power Point ini. 

Selanjutnya, anda bisa memvariasikan berbagai bentuk huruf, dan tampilan bentuk slide, dengan menggunakan menu-menu Tool yang telah disediakan dalam Microsoft Office Power Point ini, lihat deretan menu dibagian Tool di atas slide. Misalnya untuk mengubah dan mepercantik tampilan slide gunakan menu Design, di situ akan kita temukan deretan tampilan slide yang dapat anda pilih sesuai selera anda.



Silakan anda mencoba berbagai menu tool di atas, untuk latihan jangan takut bereksperimen, salah tidak apa-apa, gunakan menu tool undo dan redo jika terjadi kesalahan dan anda ingin kembali ke awal pengetikan dan pembuatan presentasi anda.

Selanjutnya untuk meningkatkan pembuatan tayangan presentasi menjadi profesional, nantinya bisa diikuti dalam artikel Simitweblog tentang presentasi menggunakan Microsoft Office Power Point untuk tingkat lanjutan yang membahas Tentang :
1. Cara memasang dan mengedit Gambar/grafik pada Microsoft Office Power Point
2. Cara mendesain slide dan memasang Templet slide Unduhan dari Internet
3. Cara memasang Transitions, animations dan video untuk presentasi yang dinamis.
4. Cara Membuat presentasi yang efektif dan efisien untuk Audiens.

Pembahasan materi pembelajaran di atas masih dalam tahap penyusunan dan pengetikan untuk artikel simitweblog,  

Untuk menambah pengetahuan bisa mengunjungi terlebih dahulu tutorial dari  Microsoft Office tentang Pembuatan video dengan Power Point di sini !!

Demikian dasar-dasar untuk pemula untuk memulai membuat presentasi di MS. Power Point Semoga bermanfaat.


CARA MUDAH MENAMPILKAN ALAMAT IP SEBUAH WEBSITE

Simitweblog----Setiap situs Web di Internet memiliki setidaknya satu alamat Internet Protocol (IP). Dengan mengetahui alamat IP situs Web dapat bermanfaat untuk menentukan lokasi fisik, tetapi alamat IP ini tidak secara otomatis ditampilkan dengan browser Web. Untuk menampilkan alamat IP sebuah website ada beberapa metode yang dapat kita gunakan dengan mudah.

Berikut ini adalah cara dan langkah-langkah menemukan alat IP sebuah website.

Cara 1 : Menggunakan Toll IP Finder

1. Download terlebih dahulu Tool Finder IP. (Di dalam buku ini, tool trsebut disertakan dalam bentuk CD, Anda tidak perlu susah payah untuk mendownloadnya).
2. Klik 2 (dua) kali icon IP Finder untuk menampilkan kotak dialog IP Finder Website
3. Di sini Anda hanya perlu memasukan situs yang diinginkan dan alamat IP Anda yang inginkan akan ditampilkan dalam beberapa detik.

Cara 2 : Menggunakan Perintah CMD

1. Buka Command Prompt dengan cara Klik Start- kemudian pilih perintah Run. Pada kotak dialog Run yang muncul ketik cmd kemudian klik OK.

2. Setelah itu ketik ping http://www.website.com dan tekan tombol Enter, Perhatikan gambar berikut ini. 


Cara 3 : Menggunakan Layanan Situs

Kita akan menemukan ada banyak layanan di intenet dimana anda bisa mendapatkan alat IP dari situs yang anda inginkah. Adapun contoh situs yang menyediakan layanan tersebut adalah sebagai berikut :
a. http://www.maghz.com/

- Buka situsnya di http://www.mghz.com/. Perhatikan gambar berikut ini:





Setelah itu klik situs yang ingin anda ketahui alamat IP nya. Misalkan dalam kasus ini, Anda ingin mengetahui alamat IP dari situs atau blog http://lagu-kumpulirik.blogspot.com. Setelah itu klik tombol Ping utnuk menampilkan alamat IP nya. Perhatikan gambar berikut ini:


Akan muncul alamat IP dari situs blog  http://lagu-kumpulirik.blogspot.com :




MENGENAL MACAM-MACAM SISTEM OPERASI (OPERATING SYSTEM) WINDOWS

Simitweblog---Mengenal macam-macam sistem operasi (operating system) dari windows, baik windows versi lama maupun windows versi terbaru sekarang. Pertanyaan pertama yang timbul dipikiran kita sebagai pemula belajar komputer, apakah yang dimaksud dengan perangkat lunak sistem operasi (operating system) itu ?... perangkat lunak sistem operasi (operating system) adalah programa yang dapat mengaktifkan komponen-komponen komputer setelah dinyalakan pertamakali dan seterusnya sampai komputer dimatikan. Dengan adanya sistem operasi (OS) ini, maka semua perangkat dapat saling berinteraksi, dengan kata lain tanpa adanya perangkat lunak sistem operasi komputer tidak dapat dijalankan. Sekarang OS tidak lagi dimonopoli oleh Microsoft Windows, akan tetapi ada banyak alternatif pilihan OS lainnya yang dapat digunakan. Apalagi dengan adanya OS dari LINUX yang bermacam-macam nama, seperti Red Hat, SUSE, dan IGOS. Serta masih banyak lagi yang lainnya.

Jika kita cermati pada tampilan komputer di mana-mana, hampir semuanya menggunakan OS Windows. Mulai Kantor pemerintah, swasta, sekolah dan rumah,  rata-rata terlihat menggunakan OS Windows. Hal ini mungkin karena orang telah terbiasa dengan OS Windows dari awal perkembangan penggunaan Personal Computer (PC). Alasan lainnya karena banyak program aplikasi yang diperlukan berjalan di bawah OS Windows mudah didapatkan. Disamping itu, perangkat komputer atau peripheral lebih banyak yang dijalankan secara otomatis atau dikenal (compatibel) di bawah OS Windows. 


Perkembangan Sistem Operasi Windows 

OS atau Operating system dari windows saat ini telah mengalami perkembangan dan perubahan baik dari segi tampilan maupun kemampuannya. Mulai dari Windows versi DOS sampai dengan yang terakhir yaitu windows 10. Berikut ini ulasan singkat masing-masing versi dari perkembangan OS Windows tersebut;


1. Windows 95 dan Windows 98
2. Windows ME (Milennium Edition)
3. Windows NT (New Technology)
4. Windows 2000
5. Windows XP 
6. Windows Vista
7. Windows 7
8. Windows 8
9. Windows 10

Baca Artikel tulisan selengkapnya di sini !! 

CARA MUDAH MEMULAI MICROSOFT WORD UNTUK PEMULA

Simitweblog----Microsoft Word merupakan aplikasi pengolah kata yang berada dalam kumpulan aplikasi di Microsoft Office yang mempunyai berbagai kemampuan untuk memudahkan perkerjaan terkait dengan komputer di dalamnya.

Salah satu kemampuan dan kemudahannya adalah dalam hal pembuatan berbagai laporan, skripsi, tesis, desertasi dan berbagai dokumen lainnya. Dengan kemampan tersebut, maka MS word banyak digunakan oleh para pelajar, mahasiswa atau profesional untuk pembuatan laporan dan dokumen tersebut.

Berikut ini simitweblog akan uraikan secara ringkas bagaimana cara mudah memulai microsoft word untuk para pemula dalam pembuatan laporan, baik bagi para pelajar, mahasiswa atau profesional

Memulai MS Word 2016

Untuk langkah pertama dalam memulai word, terlebih dahulu kita harus mengaktifkan Microsoft Windows. Dalam contoh di sini simitweblog menggunakan contoh aplikasi Word 2016.


Langah-langah yang digunakan untuk menjalankan Microsoft Word 2016 adalah sebagai berikut :

1. Tekan tombol Power pada CPU Anda untuk mengaktifkan komputer/laptop/notebook anda
2.  Tunggu sejenak, dan dilayar akan terlihat layar desktop dari windows. (apabila menggunakan sistem operasi Microsoft Windows).
3.  Klik tombol Start pada baris taskbar, kemudian cari arahkan klik pada pilihan ikon atau menu Word 2016.



4. Selanjutnya akan masuk pada word 2016 - Pilih Blank dokument kosong yang akan mengarahkan pada lembar kerja kosong. 


5. Selanjutnya akan terlihat lembar kerja dari word 2016 kita.

Setelah anda mengaktifkan word 2016, di layar akan terlihat dokumen yang kosong dengan nama baru Documen1 document merupakan lembar kerja pertama yang ada anda gunakan dalam word 2016, Nama document1ini akan berubah apabilaanda menyimpanya nama yang lain. 

1.2  Mengenal Lembar Kerja Word 2016
setiap anda memulai bekerja engan word 2016, dilayar akan terlihat satu lembar kerja dengan nama Document1 - word.

Perhatikan tampilan Gambar berikut ini;




1.2.1. Menu Bar 

menu bar ini terdiri dari beberapa bagian menu yang merupakan kelompok perintah Word mulai dari File ,View, Insert, Format, Tools, Window, dan Help, Untuk mengaktifkan menu-menu tersebut gunakan salah satu cara berikut ini :

Dengan menempatkan mouse pointer pada nama nemu yang diinginkan, kemudian klik tombol kiri mouse.
Dengan menekan tombol keyboart Alt+huruf yang bergaris bawah pada nama menu yang bersangkutan.
Dengan menekan tobol F10 untuk menempatkn kursor pada menu bar, kemudian pilih menu dengan tombol ⬅ atau ➜, kemudian ikuti dengan menekan tombol ENTER. Untuk menampilkan sub tema pada kelompok menubar tersebut, gunaka tombol panah bawah ⬇. 


1.2.2. Toolbar

Toolbar adalah baris yang memuat sekumpulan icon yang berisi perintah-perintah Microsoft Word. Masing-masing icon ditampilkan dengan bentuk gambar yang ada hubunganya dengan perintah yang terkandung di dalamnya. Dengan menggunakan toolbar ini, kita akan lebih cepat mengakatifkan perintah yang diperlukan. Cara yang digunakan untuk mengaktifkan perintah tersebut adalah dengan meng-klik icon yang bersangkutan.

10 TIPS PRESENTASI POWER POINT: MEMBUAT SLIDE PPT YANG PROFESIONAL

Simitweblog----Kembali dalam pembahasan Materi Presentasi PowerPoint, dalam tutorial ini, Simitweblog akan membagikan sepuluh tips cepat membuat presentasi PowerPoint yang akan membantu meningkatkan profesionalitas presentasi PowerPoint anda. Anda akan melihat kombinasi fitur yang mungkin tidak anda ketahui, dan dapatkan tips untuk mengubah desain slide agar terlihat semakin profesional. 


Berikut kita akan membahas 10 sepuluh fitur favorit atau langkah-langkah desain Presentasi PowerPoint untuk membuat presentasi yang lebih baik.


1. Gunakan Theme Custom

Yang terpenting untuk saya adalah menggunakan tema (theme) PowerPoint custom. Pastinya Microsoft memiliki tema built-in yang bisa anda gunakan secara gratis,. Tapi ada tema premium dan gratisan yang ada di internet, jika dipilih dengan benar merupakan langkah maju dari tema built-in di PowerPoint.



Dengan berlangganan templet premium atau gratisan anda dapat men-download sebanyak yang anda inginkan

Saat anda berlangganan
templet premium, anda akan memiliki akses ke download tak terbatas dari semua tema PowerPoint. Saat ini, templet premium dan gratisan di Internet memiliki dari ribuan tema PowerPoint dan jumlah itu selalu bertambah.

Alasan mengapa tema-tema ini sangat berguna adalah karena mengandung banyak gagasan. Mereka lebih dari sekedar seperangkat warna dan font pilihan. Sebagai gantinya, tema-tema ini hadir dengan gagasan untuk desain slide. Anda bisa fokus pada konten anda sendiri di placeholder dan melewatkan kerja keras untuk membuat setiap presentasi dari awal.


2. Gunakan Built-in Slide Layouts

Di dalam tema PowerPoint, anda akan menemukan banyak layout, yang merupakan desain slide custom. Sebagian besar tema akan mencakup layout konten pilihan yang dapat anda gunakan sebagai titik awal untuk desain slide anda sendiri.<
Slide Layouts Screenshot
Gunakan Layout Slide bawaan (bulit-in) dari drop down Home > Layout untuk memilih titik awal untuk slide PowerPoint anda.

Layout itu seperti titik awal (starting point) untuk slide PowerPoint anda. Mereka berisi kombinasi placeholder untuk text boxe, gambar, dan banyak lagi. Dari pada mengklik dan menggambar objek secara individual ke slide, gunakan salah satu dari layout ini untuk memulai slide anda.


3. Align Text yang Konsisten

Saat anda bekerja dengan teks di slide anda, Cara ini membantu memastikannya align (rata huruf) secara konsisten. Menjaga teks anda sejajar dengan orientasi yang sama benar-benar akan membuat slide terlihat clean.

Pada contoh di bawah ini, pada dasarnya saya memiliki tiga kotak teks: judul, paragraf, dan daftar list bullet. Perhatikan bahwa semua teks ini sejajar kiri secara konsisten.

Alignment Example Image

Semua elemen teks utama pada slide ini diselaraskan secara konsisten ke tepi kiri box mereka.

Aligning text adalah momen "aha" yang saya pelajari saat memulai belajar desain slide. Inilah salah satu langkah yang membuat slide terlihat jauh lebih rapi dan profesional, jadi ingatlah ini saat mendesain.


4. Jadikan Ekspor Anda User-Friendly

Tidak peduli seberapa bagus tampilan slide anda, anda perlu memikirkan bagaimana pengguna anda akan menggunakan file presentasi tersebut

Salah satunya adalah skenario yang mungkin terjadi jika anda secara teratur mengirim presentasi ke pengguna lain:

Orang yang melihat tersebut mungkin tidak menginstal PowerPoint di komputer mereka.
Penerima mungkin menggunakan versi PowerPoint yang sama sekali berbeda yang membuat presentasi terlihat berbeda.
Mungkin anda tidak ingin pengguna bisa melakukan pengeditan atau melihat catatan anda dalam file presentasi tersebut.

PDF version of the slide
Presentasi PowerPoint dapat diekspor sebagai PDF untuk memastikan kompatibilitas yang lebih baik.

Dalam kasus ini, tips favorit saya adalah mengekspor presentasi sebagai PDF. Untuk melakukannya, buka File > Export > Create PDF, lalu simpan presentasi anda sebagai PDF. Cara ini pasti akan membantu sebagian besar pengguna anda melihat presentasi sesuai keinginan anda.


5. Cobalah Skema Warna yang Berbeda


Banyak tema PowerPoint memiliki lebih dari satu skema warna yang dapat anda terapkan pada presentasi anda. Pada tab Design, klik pada drop-down di samping Themes untuk mencoba skema warna yang berbeda.


Slide themes

Pada drop-down Design > Themes berisi beragam skema warna yang bisa anda terapkan.

Biasanya, cara ini akan me-restyle keseluruhan presentasi anda. Misalnya tema premium yang mungkin anda dapatkan dari
tema premium dan gratisan, mungkin memiliki beberapa versi dalam file zip presentasi originalnya.


6. Edit Master Slide untuk Konsistensi


Master slide mengontrol desain slide PowerPoint Anda. Ketimbang membuat perubahan yang sama pada setiap slide, Anda dapat menerapkan perubahan pada master slide dan ini akan mempengaruhi semua slide yang menggunakan master yang sama.

Edit the Slide Master
Dalam contoh ini, saya telah menerapkan logo ke master slide untuk memastikannya berada di tempat dan ukuran yang sama pada beberapa slide dalam presentasi saya.

Sangat ideal untuk memasang logo ke slide master itu sendiri, misalnya. Ini akan menjaga logo dengan ukuran yang sama dan pada posisi yang sama pada setiap slide.

Untuk melakukannya, buka View > Slide Master. Di sisi kanan, Anda cenderung melihat berbagai master slide yang mengendalikan desain untuk beberapa slide. Jatuhkan elemen yang ingin Anda tetap konsisten ke salah satu master slide.


7. Gunakan Fitur Alignment


Slide terlihat lebih baik bila benda-benda itu sesuai satu sama lain. Ada ritme visual tertentu yang terjadi saat benda berbaris di tengah atau di sepanjang garis batas tertentu.

Alignment feature
Dalam screenshot ini, Anda bisa melihat beberapa garis merah dan putih samar yang membantu membentuk elemen yang sama dengan bentuk bagian atas dan bawah slide.

Saat Anda mulai menyeret benda pada slide Anda, Anda akan melihat garis pemandu yang muncul. Ini sangat intuitif, dan Anda mungkin akan memperhatikan bahwa mereka membantu Anda menyusun objek Anda. Anda mungkin tampak pop up saat Anda memiliki kotak yang berjarak sama antara dua benda lainnya pada slide, misalnya.

Ini adalah salah satu trik terbaik untuk memperbaiki tampilan slide PowerPoint Anda. Luangkan waktu untuk memastikan bahwa elemen kunci Anda berbaris secara kohesif.


8. Gunakan Stock Asset

Sebelumnya, saya sebutkan menggunakan
tema premium dan gratisan untuk mengambil tema PowerPoint. Tapi ada lagi yang datang dengan berlangganan tema premium dan gratisan untuk presentasi.

Itu mencakup berbagai macam stok foto,  grafis, dan desain font custom yang dapat Anda gunakan dalam presentasi Anda. Alih-alih menggunakan kembali stok foto atau clip art yang sama, tema premium dan gratisan memiliki semua yang Anda butuhkan untuk melengkapi presentasi.
tema premium dan gratisan Elements memiliki litani stok foto dan aset lain yang dapat Anda sertakan dalam presentasi Anda.

Sekali lagi,
tema premium dan gratisan adalah langganan yang sempurna jika Anda membuat presentasi. Ini adalah toko satu atap yang dapat Anda gunakan untuk mengisi konten.


9. Kurangi Konten

Tidak ada yang membuat penonton menyetel lebih cepat daripada kelebihan muatan dengan konten slide. Terkadang kami mencoba membuat begitu banyak poin sehingga penonton merindukan semuanya karena informasi yang berlebihan.

Kurang benar-benar lebih. Bila Anda menghilangkan poin presentasi Anda yang lemah, perhatian audiens akan mengikuti poin-poin penting Anda.

Sepertinya terlihat curang, tapi salah satu langkah terbaik yang bisa Anda ambil untuk slide Anda adalah dengan hanya mengurangi jumlah item yang ada di dalamnya. Mengkonversi beberapa poin Anda diketik untuk hal-hal yang Anda akan berbicara secara verbal. Ingat: dek slide PowerPoint adalah bantuan, bukan presentasi itu sendiri.

10. Pikirkan Kembali Tujuan dari Slide Anda

Terkadang, kita menemukan bahwa presentasi saya tidak sesuai. Kita mungkin menghabiskan terlalu banyak waktu untuk menjelaskan keputusan kita sebelum sampai pada kesimpulan.

Dalam kasus ini, saya suka menggunakan Slide Sorter View untuk mengurutkan ulang slide dalam presentasi saya. Untuk mengakses tampilan ini, masuk ke View > Slide Sorter pada pita PowerPoint.


Slide Sorter View Rearrange

Arahkan kembali slide dalam tampilan Slide Sorter dengan menyeret dan menjatuhkan thumbnail untuk setiap slide ke urutan yang diinginkan.

Dari tampilan Slide Sorter, Anda memiliki tampilan dari atas ke bawah dari semua slide di dek presentasi Anda. Terkadang menjadi jelas bahwa slide dapat diatur ulang menjadi urutan yang lebih baik dari pandangan ini.

Untuk melakukan itu, cukup seret dan jatuhkan thumbnail ke dalam pesanan yang Anda inginkan. Saat Anda kembali ke tampilan Normal, slide akan berada dalam urutan resequenced yang Anda tetapkan di sini.

Demikian tentang 10 Sepuluh tips pembuatan presentasi Power Point: membuat slide PPT yang profesional, semoga bermanfaat.

Cara Mudah Menginstall Aplikasi WA (WhatsApp) di PC dan Laptop Windows 7-8-10

Simitweblog----Sahabat PlatinumPulsa---bagi anda yang ingin menginstall aplikasi WhatsApp di PC terutama Windows 7 tetapi selalu gagal? jangan khawatir, ada solusinya, karena ternyata dengan sedikit trik mudah kita bisa install WhatsApp dan menjalankannya dari pc atau laptop walau masih menggunakanWindows yang lama seperti OS Windows 7.


Seperti kita ketahui bersama, pihak provider penyedia layanan WhatsApp sudah lama  menyediakan aplikasi resmi versi desktop tetapi khusus untuk pengguna Windows 8/10 32bit serta 64bit dan juga Mac OS X. Beberapa waktu lalu saya telah coba install WhatsApp di Windows 7 dan hasilnya gagal, setiap kali install muncul error Tertulis.... (eh..lupa apa pesannya).

Minggu kemarin karena masih penasaran akhirnya saya coba download WhatsApp untuk PC dan mencoba pasang kembali di Windows 7 ternyata berhasil tidak seperti sebelumnya.

Setelah terpasang, aplikasi WhatsApp bisa dibuka dari komputer dan dapat digunakan untuk chat seperti biasa saat mengakses dari HP Android. Nah bagi anda yang ingin mencoba install aplikasi WhatsApp di PC atau laptop dengan OS Windows 7 silahkan ikuti langkah dibawah ini.

Cara Install Aplikasi WhatsApp di PC (Windows 7)
  1. Download aplikasi WhatsApp versi desktop untuk PC melalui halaman resmi berikut ini. Klik di sini !! Pilih sesuai dengan versi Windows misalnya jika anda pakai 32 bit maka pilih Windows 8 and higher (32-bit version) dan begitu juga sebaliknya jika pakai 64 bit maka pakai versi WA 64bit.
  2. Setelah selesai diunduh, klik kanan file installer WhatsAppsetup.exe lalu pilih Run as adminsitrator.Cara Mudah Install Aplikasi WhatsApp di PC (Windows 7-8-10)
  3. Tunggu sampai proses install selesai (tidak ada progress bar) jika sudah selesai nanti aplikasi WA akan langsung terbuka di pc.
  4. Jika sudah berhasil install berikutnya anda tinggal buka WhatsApp di HP kemudian pilih menu – settings – WhatsApp Web lalu dekatkan kamera hp ke layar pc untuk scan qr code yang muncul.


Apakah Bisa Jalan di Windows XP?

Saya tidak tahu persis karena sudah lama tidak menggunakan Windows XP tetapi jika penasaran silahkan coba dengan cara yang sama seperti penjelasan diatas.

Apakah Aplikasi Bisa Berjalan Jika HP Dalam Keadaan Off atau Nonatktif?

Tidak bisa, karena aplikasi ini hanya pengganti WhatsApp web yang biasa diakses melalui web browser dan untuk bisa menggunakannya, HP harus selalu dalam keadaan aktif dan memiliki paket data.

Apa Kelebihan WhatsApp versi Desktop Dibanding WhatsApp Web?

Sebetulnya tidak ada perbedaan mencolok tetapi yang saya rasakan adalah lebih mudah digunakan karena kita tidak harus selalu scan qr code sebelum bisa login atau membuka chat.

Jadi cukup jalankan aplikasinya kemudian langsung terbuka dan bisa digunakan kecuali HP dalam keadaan nonaktif/tidak ada paket data atau sudah logout dari ponsel.

Kesimpulannya aplikasi ini bisa menjadi alternatif bagi anda yang sering membuka WhatsApp di pc tetapi tidak mau menggunakan web browser.
Advertisement

Pilihan lain bagi anda yang tidak ingin install aplikasi WhatsApp di PC maka bisa mengakses WA dari komputer melalui web browser lalu buka halaman web.whatsapp.com tetapi ada sedikit perbedaan dengan versi pc karena setiap kali akan mengakses dari web kita harus scan qr code lagi sedangkan jika buka dari aplikasi WhatsApp desktop kita tidak harus selalu scan qr code kecuali sudah logout.

Demikian sahabat platinum pulsa, tentang cara Mudah Menginstall Aplikasi WA (WhatsApp) di PC dan Laptop. Semoga bermanfaat. untuk anda yang ingin membuka dan melihat WA (WhatsApp) melalui Laptop, Nootbook atau Personal Computer anda. Terimakasih.
Sumber: https://platinumpulsacell.blogspot.co.id/2017/10/cara-mudah-menginstall-aplikasi-wa.html